Serahkan Surat ke Presiden, Tiga Mahasiswa Unand Diamankan Paspampres
Tiga Mahasiswa Unand sempat diamankan Paspampres saat Presiden Joko Widodo menyalami warga usai peresmian monumen Merpati Perdamaian di Pantai Muaro Lasak, Selasa (12/4).
Informasi dihimpun Singgalang, insiden kecil itu terjadi saat sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Andalas hendak memberikan surat yang bertemakan ‘Surat Cinta Rakyat Sumbar untuk Presiden Joko Widodo, usai peresmian monumen Merpati Perdamaian.
Di dalam surat tersebut mahasiswa menuntut dan berharap Presiden dan Kementrian Pertanian agar memperkuat sektor hilirisasi pertanian khususnya dibidang teknologi pertanian.
Mahasiswa tersebut juga menginginkan pemerintah tidak hanya mengekspor bahan mentah yang harganya murah tetapi harus dapat memproduksi bahan jadi agar harga jualnya lebih tinggi dan banyak lainya.
Seorang warga, Fadli (28) membenarkan, jika ada tiga mahasiswa Unand diamankan petugas kemanan saat Presiden tengah menyalami warga yang hadir saat peresmian Monumen Merpati Perdamaian.Namun ketiga mahasiswa tersebut dilepaskan kembali.
Sumber http://hariansinggalang.co.id/serahkan-surat-ke-presiden-tiga-mahasiswa-unand-diamankan-paspampres/
0 Response to "Serahkan Surat ke Presiden, Tiga Mahasiswa Unand Diamankan Paspampres"
Post a Comment