HEBOH VIDEO : Mahasiswa BEM UR Jadi Korban Kekerasan Oknum Protokoler Gubri
M Fauzi, salah seorang mahasiswa menjadi korban pemukulan oleh oknum protokoler dan pengamanan Gubenur Riau, saat menggelar aksi di Gedung Daerah Provinsi Riau, Rabu (13/4/2016).
Fauzi menyebutkan, setelah ditarik keluar gedung daerah, ia dan dua rekannya mengalami kekerasan berupa pukulan dan tendangan.
"Saya mengalami memar dilengan dan leher. Jelas saya merasakan pukulan yang keras di bagian kepala. Rambut dijambak dan ditendang, " terang Fauzi, Rabu (13/4/2016).
Dikatakannya, saat itu ia dan dua rekannya, Triandi dan Indra mengalami kekerasan hingga terjungkal.
Bahkan dalam posisi sudah terjatuh pun ia dan oknum Satpol PP dan protokoler menendang.
"Itu yang membuat sakit. Kami sudah terjatuh dan rebah ditanah, tapi tetap ditendang, " ujarnya.
Terkait insiden tersebut, Fauzi dan tiga rekannya membuat laporan ke Polresta Pekanbaru.
Seperti diberitakan, tiga mahasiswa M Fauzi, Triandi dan Indra diamankan protokoler Gubri dan Satpol PP saat ketiganya hendak membentangkan spanduk dihadapan Wakil Ketua KPK, Saut Situmorang ketika acara supervisi di gedung daerah Riau tengah berlangsung.
Ketiganya dibawa keluar ruangan dan mendapat pukulan serta tendangan.
Ketiganya terjungkal dengan luka memar di bagian tubuh.
Sumber http://www.tribunnews.com/regional/2016/04/13/kepala-saya-dipukul-setelah-jatuh-ke-tanah-pun-saya-ditendang
Berikut Videonya
0 Response to "HEBOH VIDEO : Mahasiswa BEM UR Jadi Korban Kekerasan Oknum Protokoler Gubri"
Post a Comment