-->

Uji Nyalimu Dengan Mengunjungi 5 Rumah Berhantu Ini

Tuhan menciptakan bumi tak hanya untuk manusia saja. Masih ada hewan, tumbuhan, dan makhluk tak kasat mata yang menghuni planet ini. Tentu sudah tidak aneh lagi kalau kita hidup berdampingan dengan hewan maupun tumbuhan. Tapi bagaimana jika kita berada di dekat makhluk halus?

Pasti hal tersebut akan membuat bulu kuduk setiap orang berdiri. Memang tak bisa dipungkiri bahwa setiap kali kita melihat hantu pasti akan ketakutan. Selain karena (maaf) bentuknya yang ‘berantakan’, kemunculannya selalu tiba-tiba yang mengagetkan setiap orang.

Berbicara mengenai hantu, bagaimana jika makhluk tak kasat mata tersebut menghuni di rumahmu? Pasti sangat mencekam dan angker bukan. Seperti beberapa rumah berikut ini yang konon dianggap sebagai rumah paling berhantu di dunia.

1. Lawang Sewu, Semarang, Indonesia




Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan nama tempat yang satu ini. Ya, Lawang Sewu (dalam Bahasa Indonesia artinya 1000 pintu) merupakan salah satu tempat paling menyeramkan di Indonesia. Bangunan peninggalan Belanda ini memiliki 1000 pintu yang bisa membuatmu tersesat disana.


Saat malam tiba, masyarakat setempat kerap kali mendengar jeritan orang dari dalam bangunan. Atau mungkin sosok kuntilanak yang kadang muncul dari balik pintu. Jika kalian tidak percaya, silahkan tonton salah satu episode acara “Dunia Lain” yang dulu pernah di tayangkan Trans TV.

2. Menara London, Inggris


Tempat ini berada di ibukota negara Inggris, yakni London. Pada awalnya bangunan ini digunakan untuk mengeksekusi orang-orang terhormat di kerajaan Inggris. Tentu yang paling terkenal adalah dieksekusinya istri dari Raja Henry, yaitu Ann Boley.


Wanita yang memiliki gelar ratu tersebut akhirnya dieksekusi karena ketahuan berselingkuh dengan pria lain. Hingga kini, beberapa saksi mata yang pernah berkunjung ke tempat ini pernah melihat sosok wanita yang sedang membawa kepalanya sendiri. Di duga wanita tersebut adalah arwah dari Ann Boley.

3. Rumah Whaley, Amerika Serikat


Rumah ini didirikan oleh Thomas Whaley pada tahun 1857 silam. Sayangnya Whaley tak menyadari kalau tempat yang sekarang menjadi rumahnya tersebut adalah bekas kuburan. Nyaris setiap hari keluarga Whaley mendapat ‘teror’ dari makhluk halus. Dan yang paling mengerikannya lagi muncul sosok anak perempuan Thomas Whaley yang sudah meninggal ikut bersemayam di rumah tersebut.

4. Rumah Pondok Indah, Indonesia


Misteri tentang rumah Pondok Indah pernah mencuat ke permukaan pada tahun 2002 lalu. Saat itu ada seorang pedagang nasi goreng tengah melayani pemilik rumah tersebut. Ketika masuk ke dalam rumah, penjual nasi goreng tak pernah kembali dan meninggalkan gerobaknya di luar.


Cerita ini memang belum terbukti kebenarannya. Sebab warga sekitar yang telah lama menghuni kawasan elit tersebut merasa tidak ada yang aneh dari rumah tersebut. Kini rumah Pondok Indah yang dianggap angker telah digusur sejak tahun 2008.

5. Rumah Amityville, Amerika Serikat


Dan rumah paling angker di dunia dan yang paling terkenal adalah Amityville. Pada mulanya keluarga George pindah ke rumah tersebut tahun 1975. Keluarga tersebut tak menyadari kalau beberapa tahun sebelumnya pernah ada tragedi pembunuhan missal yang dilakukan oleh anak dari pemilik rumah ini.

Kejadian aneh pun mulai terjadi. Anjing peliharaan keluarga George tak pernah mau masuk ke dalam rumah Amityville. Selanjutnya anak George pernah melihat sosok menyeramkan dengan mata merah menyala. Dan istrinya juga pernah mendapatkan terror fisik dari ‘penghuni’ rumah tersebut. Karena terlalu banyak kejanggalan, George dan keluarganya memutuskan untuk meninggalkan rumah ini yang baru mereka huni selama 28 hari. Selain itu, rumah hantu Amityville akhirnya diangkat ke layar lebar.


Nah buat kalian yang mengaku punya nyali besar, mungkin beberapa rumah di atas bisa jadi alternatif untuk menguji keberanianmu.

0 Response to "Uji Nyalimu Dengan Mengunjungi 5 Rumah Berhantu Ini"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel