-->

"Olahraga yang Cocok Untuk Muslimah, Yuk Hidup Sehat !

BacaanMuslimah - Muslimah Berolahraga, aneh ga sih ?
Memang ada olahraga yang tidak cocok buat muslimah ?
Jawabannya, untuk pria saja ada yang tidak cocok. Karena semua kegiatan manusia akan dibatasi oleh keadaan, status, keyakinannya. Kurus kering tak akan cocok menggeluti olahraga gulat.  

http://muslimah-id.com/wp-content/uploads/2014/10/pakaian-olahraga-muslimah-2.jpg
Jika melihat wanita berolahraga tentu sudah tidak asing bukan ? Tapi bagaiman jika Muslimah yang berolahraga, maka beberapa hal terkait posisinya sebagai wanita muslim include dengan olahraga yang akan dilakukan. Berhijab, pakaian terusan, rok lebar, dan deretan busana muslimah akan menjadi bahan pertimbangan olahraga yang cocok buat muslimah.

Tak ada satupun penjelasan, dalil, yang membatasi wanita dalam berolahraga. Islam sebagai agama rahmah bahkan menganjurkan muslimah berolahraga. Rasul saw pernah mengajak Aisyah ra berlomba lari, sebagaimana Aisyah pernah berkata, “Rasulullah saw mengajakku lomba lari dan aku mengalahkannya. Kemudian aku berhenti melakukannya, dan akhirnya aku menjadi gemuk. Kemudian Rasul saw mengajakku lomba lari kembali dan beliau mengalahkanku. Beliau bersabda, Ini sebagai balasan dari lomba yang lalu.”

Dari hadis tadi, tersirat dengan jelas bahwa ajaran Islam yang dibawa oleh Nabi saw memberikan contoh anjuran wanita agar berolahraga. Tujuan utama olahraga berdasarkan anjuran Nabi adalah menjadi sehat, tujuan lain seperti bisnis, asal sesuai ajaran agama.

Soal memilih olahraga apa yang cocok untuk muslimah, sebenarnya apapun olahraga itu asalkan cocok dengan keadaan, kemampuan, status dan keyakinan. Misalnya, Anda ingin berenang, tapi di tempat umum, maka olahraga renang dalam kondisi itu tidak cocok. Bagaimana mungkin bisa berenang dengan hijab? Ini artinya olahraga renang tidak cocok karena keadaan dan keyakinan, dan bukan dilarang. 

Berikut tuntunan memeilih olahraga yang cocok buat muslimah;
  1. Niat sebagai sarana menjaga kesehatan
  2. Niat untuk ibadah
  3. Sesuaikan dengan kondisi fisik saat
  4. Tentukan target yang tepat. Misalnya, bulan depan badan saya turun sekian kilogram
  5. Sesuaikan dengan minat. Misalnya, jika tidak suka olah raga air, renang bisa diganti dengan senam
Muslimah, Olahraga yang cocok buat muslimah, adalah semua jenis olahraga. Namun kembali lagi pada niat kita, tetap menjaga aurat serta kehormatan kita sebagai muslimah. 
Terimakasih telah menyimak, semoga bermanfaat ya muslimah... 

Sumber : http://muslimah-id.com



0 Response to ""Olahraga yang Cocok Untuk Muslimah, Yuk Hidup Sehat !"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel