-->

Resep Bikin Empal Gepuk Empuk dan Super Lezat

Kreasi Mamah - Jawa Barat memanglah sangat terkenal karena hasil olahan masakan dan minuman kulinernya. Namun ada salah satu makanan yang cukup populer dikalangan masyarakat Indonesia yaitu empal gepuk. Mungkin jika Anda mendengar nama empal gepuk pastinya sudah tidak asing lagi. Empka gepuk adalah salah satu makanan kuliner yang dibuat dengan menggunakan bahan utama beupa daging sapi. Cita rasa dari empal gepuk cenderung manis dan gurih.

Tekstur daging yang empuk dari empal gepuk didapatkan dari proses perebusan dan penumbukan pada daging sapi tersebut. Proses penumbukan daging sapi mirip dengan pembuatan abon sapi. Dalam bahasa Sunda, proses pemukulan atau penumbukan selama berkali – kali ini dinamakan dengan istilah gepuk. Empal gepuk memiliki kemiripan nama dengan kuliner lain yang berasal dari daerah Cirebon yaitu empal gentong. Hal ini dikarenakan kedua makanan tersebut sama – sama dibuat dari daging sapi. Tetapi ada hal yang membedakan kedua makanan tersebut yaitu terdapatnya kuah pada empal gentong.

Empal gepuk akan dengan mudah dijumpai di daerah Jawa Barat khususnya di restoran atau rumah makan khas Sunda. Apabila disekitar rumah Anda tidak ada yang menjual empal gepuk maka sebaiknya bisa membuat makanan tersebut sendiri di rumah. Dalam kesempatan kali ini, kami akan berbagi informasi mengenai resep dan cara membuat empal gepuk yang empuk dan super lezat.



Resep Empal Gepuk yang Empuk dan Super Lezat

Bahan – bahan yang dibutuhkan :

  • 1/2 kg Bawang merah
  • 700 ml Santan kelapa
  • 2 – 3 lembar Daun salam
  • 1 sendok teh Air asam jawa + 50 ml Air
  • Minyak goreng secukupnya.

Bumbu – bumbu empal gempuk yang empuk dan super lezat :

  • 10 buah Bawang merah
  • 3 siung Bawang putih
  • 2 sendok mteh Ketumbar halus
  • 2 ruas jari Lengkuas
  • 2 sendok teh Gula merah
  • 1/2 sendok teh Garam
  • 1 batang Serai

Cara membuat empal gepuk yang empuk dan super lezat :

  1. Mula – mula siapkan panci rebusan yang sudah diisi dengan air, letakkan di atas kompor dengan nyala api sedang.
  2. Kemudian masukkan daging dan rebus hingga mendidih dan benar – benar empuk, angkat dan tiriskan.
  3. Selanjutnya potong – potong daging sapi dengan ketebalan sekitar 1 cm. Potong dengan mengikuti alur serat daging sapi tersebut.
  4. Lalu pukul – pukul daging sapi hingga pipih dan mudah diolah, tusukkan lidi agar daging menjadi lurus dan tidak menggulung.
  5. Setelah itu siapkan panci rebusan, tuangkan air santan kelapa dan masukkan bumbu halus, daun salam, serta asam jawa ke dalam panci rebusan.
  6. Aduk – aduk semua bahan hingga tercampur secara merata dan rebus di atas kompor dengan nyala api kecil, tunggu hingga mengental atau kering.
  7. Kemudian siapkan wajan penggorengan yang sudah diisi dengan minyak goreng secukupnya dan panaskan.
  8. Setelah minyak goreng sudah cukup panas, masukkan daging sapi ke dalam wajan.
  9. Goreng daging sapi hingga berubah warna menjadi hitam kecoklatan dan garing, setelah daging sapi matang, angkat dan tiriskan.
  10. Lalu letakkan empal gepuk di atas piring saji, taburi dengan bawang goreng di atasnya, dan siap dihidangkan selagi masih hangat.



Demikianlah resep dan cara membuat empal gepuk yang empuk dan super lezat. Dalam menghidangkan empal gepuk sebaiknya disajikan lengkap bersama dengan sambal khas Sunda, namun juga bisa langsung disajikan tanpa sambal. Selain itu empal gepuk paling mantap jika dinikmati bersama dengan nasi liwet khas Sunda.

Memang benar jika empal gepuk bercita rasa sangatlah lezat, bahkan empal gepuk juga mengadung protein yang baik untuk kesehatan. Apabila Anda menyimpan empal gepuk sebagai persediaan makanan maka empal gepuk yang masih mentah bisa disimpan di dalam lemari es dan pastikan sudah membungkus empal gepuk dengan plastic wrap.

Selamat mencoba.

0 Response to "Resep Bikin Empal Gepuk Empuk dan Super Lezat"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel