-->

Resep Praktis Bikin American Risoles Super Lezat

Kreasi Mamah - Semua masyarakat baik di Indonesia maupun di mancanegara tentunya sudah tahu dan mengenal banyak tentang jajanan yang satu ini yaitu risoles. Risoles adalah jajanan yang memiliki bahan isian berupa dadaran telur, potongan sayur, sambal ati, serta bahan – bahan lainnya. Namun dengan seiring berkembangnya jaman, kini risoles sudah memiliki variasi isian dan rasa yang beragam pula. Sebenarnya nama risoles berasal dari bahasa Belanda yaitu rissole yang diisi dengan daging cincang lalu digoreng.

Saat ini risoles tidak hanya dimasak dengan cara digoreng saja, karena juga dapat diolah dengan cara di oven. Untuk bagian lapisan luar risoles menggunakan tepung panir sehingga cita rasanya akan terasa renyah dan kriuk. Di negara Indonesia, risoles sudah memiliki banyak sekali varian, yang meliputi risoles isi daging ayam, risoles jamur, risoles ragout, dan lain  lainnya. Namun ada salah satu risoles yang cukup populer di masyarakat Indonesia yaitu american risoles.

Dilihat dari namanya, pasti Anda langsung berpikir bahwa makanan ini berasal dari Amerika, hal tersebut tidaklah benar karena american risoles adalah berasal dari Eropa. Dinamakan dengan american risoles karena isian risoles menggunakan smoked beef, keju, dan mayonaise. Bahan isian tersbeut adalah ciri khas dari masakan budaya Barat. Bagi Anda yang sudah sangat penasaran dengan american risoles ini, maka dapat menyimak informasi resep dan cara membuat american risoles di bawah ini.



Baca Juga

Bahan – bahan yang dibutuhkan :

  • 100 gram Tepung terigu
  • 1 sendok teh Garam
  • 3 butir Telur ayam
  • 250 ml Susu cair
  • 1 sendok makan Mentega (dilelehkan)
  • Margarine untuk olesan secukupnya

Bahan – bahan unutk isian risoles :

  • 4 lembar Smoked beef (dipotong kecil dengan ukran 1 x 3 cm)
  • 100 gram Keju cheddar parut
  • 4 butir Telur ayam rebus (dikupas kulitnya dan dipotong – potong kecil)
  • 1 butir Telur ayam (dikocok lepas)
  • 250 gram Tepung panir
  • 1/2 kilogram Minyak goreng
  • 6 sendok makan Mayonaise dicampur dengan susu kenta manis dan saus tomat

Cara membuat ameraican risoles yang bikin nagih dan lezat :

  1. Langkah pertama yaitu masukkan tepung terigu dan garam dalam sebuah wadah, aduk – aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur merata.
  2. Setelah itu pecahkan telur ayam dan masukkan ke damal campuran tepung tadi.
  3. Lalu tuangkan susu cair sedikit demi sedikit, aduk – aduk hingga adonan menjadi lembut dan licin.
  4. Tahap berikutnya yaitu masukkan mentega ke dalam adonan, aduk – aduk semua bahan hingga tercampur secara merata.
  5. Lalu tutup adonan dengan menggunakan plastik wrap, diamkan selama 30 menit agar mengembang sempurna.
  6. Kemudian siapkan wajan datar anti lengket, olesi permukaan wajan dengan margarin dan panaskan diatas kompor dengan nyala api kecil.
  7. Setelah itu tuangkan adonan kulit sebanyak 1 sendok makan ke atas wajan datar tersebut, goreng adonan kulit seperti menggoreng telur dadar, sekitar 2 – 3 menit saja.
  8. Jika sudah matang, angkat dan sisihkan terlebih dahulu kulit risoles tersebut.
  9. Kemudian ambil selembar kulit risoles dan bentangkan, lalu beri smoked beef, potongan telur rebus, dan sedikit keju parut diatasnya.
  10. Setelah itu lipat kulit risoles hingga mirip bentuk amplop, lalu sisihkan.
  11. Lakukan dan ulangi proses yang sama hingga selesai, lalu celupkan ke dalam telur kocok dan guling – gulingkan pada tepung panir hingga merata.
  12. Simpan risoles tadi didalam lemari es selama kurang lebih 1 jam.
  13. Kemudian siapkan wajan penggorengan yang sudah diisi dengan minyak goreng secukupnya, lalu panaskan.
  14. Setelah minyak goreng panas, goreng risoles hingga matang dan berubah warna menjadi kuning keemasan
  15. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan, lalu letakkan risoles diatas piring saji dan siap dihidangkan.



Demikianlah resep dan cara membuat american risoles yang bikin nagih dan lezat. American risoles ini bisa dijadikan sebagai salah satu camilan keluarga yang dapat dinikmati saat santai, tak lupa untuk menambahkan saus sambal jika Anda suka dengan cita rasa pedas. Selain itu american risoles ini juga dapat Anda hidangkan sebagai suguhan untuk tamu yang datang ke rumah.

Selamat mencoba.

Related Posts

0 Response to "Resep Praktis Bikin American Risoles Super Lezat"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel